3 Destinasi Wisata Labuan Bajo yang Paling Hits
Belakangan nama Labuan Bajo disejajarkan dengan Raja Ampat karena bentuknya yang terdiri dari berbagai pulau. Di Labuan Bajo, Anda akan menemukan beragam pulau dengan keunikan dan daya tarik yang berbeda satu sama lain. Untuk mengunjungi masing-masing pulau dibutuhkan waktu berlayar 3-4 hari. Namun jika Anda hanya memiliki waktu sedikit, kunjungi saja 3 destinasi wisata Labuan Bajo yang paling mudah dijangkau dan paling hits saat ini.
- Pulau Kelor
Pulau Kelor tidak begitu luas namun paling mudah dijangkau dari Labuan Bajo. Di Pulau Kelor, ada bukit menyerupai kerucut yang sering didaki oleh wisatawan. Meski bukit ini tidak terlalu tinggi, jalannya cukup terjal dengan kemiringan hampir 60 derajat. Rasa lelah Anda akan terbayar setibanya di puncak. Adapun Pulau Kelor tidak berpenghuni sehingga jika ingin menginap, Anda harus menyediakan tenda pribadi. Selain berkemah, pastikan Anda juga snorkeling untuk menikmati beragam jenis ikan dan koral warna-warni.
- Pulau Padar
Pulau Padar merupakan salah satu destinasi wisata Labuan Bajo yang sedang hits karena langskap perbukitannya yang menawan sehingga layak disebut instagramable. Dibanding pulau lainnya, Pulau Padar menjadi yang paling naik daun saat ini. Untuk sampai ke Pulau Padar, Anda harus mempersiapkan fisik yang kuat karena jalur trekking cukup menanjak dengan kemiringan kurang lebih 45 derajat. Ditambah tidak ada tali pengaman ataupun tangga pendukung. Saat mendaki, sebaiknya gunakan sepatu khusus agar tidak terpeleset di jalan. Meski terbilang sulit untuk mencapainya, usaha Anda akan terbayar setibanya di puncak Pulau Padar dan menyaksikan keindahan alamnya.
- Pulau Rinca
Pulau Rinca merupakan habitat asli komodo. Bahkan komodo Pulau Rinca terbilang lebih agresif daripada komodo di Pulau Komodo karena kontur Pulau Rinca yang didominasi padang savana. Di Pulau Rinca, Anda harus trekking terlebih dahulu untuk bisa bertemu dengan komodo. Selain komodo, di tengah perjalanan, Anda bisa bertemu dengan hewan liar lainnya seperti rusa, babi hutan dan kerbau. Mengingat alam Pulau Rinca yang liar, Anda harus berhati-hati selama di sana. Jangan melakukan hal ceroboh seperti mengeluarkan aroma menyengat yang dapat menarik perhatian hewan-hewan tersebut. Itulah 3 destinasi wisata Labuan Bajo yang paling hits dan wajib Anda kunjungi. Tunggu apa lagi? Pesan tiket dan segera berangkat.